Mantan Bupati Dua Periode Ini Yakin Maryadat Menang Pilkada Malra 2024
“Maryadat itu Ayu (Andreas-Yunus), Ayu itu Maryadat,” ucap mantan Bupati Maluku Tenggara dua periode (2008-2018) Anderias Rentanubun.
Langgur, wartaakurat.com – Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Maluku Tenggara (Pilkada Malra) 2024 tinggal menghitung hari saja. Seruan kemenangan Paslon masih terus berkumandang. Banyak pihak pun melontarkan komentar, salah satunya Politisi senior Anderias Rentanubun.
Andre, sapan akrabnya, meyakini pasangan calon nomor urut satu, Martinus Sergius Ulukyanan dan Ahmad Yani Rahawarin atau Maryadat, akan memenangakan pesta demokrasi 27 November nanti.
“Saya yakin beliau berdua (Martinus-Yani) akan menjadi bupati dan wakil bupati periode depan (2024-2029). Kalau saya tidak yakin, saya tidak akan ada di sini (bergabung dengan Maryadat). Pasti menang,” kata Andre dalam kampanye Maryadat di Desa Ohoidertom, beberapa waktu lalu.
Dia lanjut menyatakan bahwa dirinya telah mewakafkan diri untuk memperjuangkan kemenangan Maryadat. Di balik perjuangan itu, kata Andre, semata-mata demi kesejahteraan masyarakat.
Bupati Malra periode 2008-2018 itu menilai, Martinus dan Ahmad Yani adalah pasangan ideal. Ia juga mengklaim sosok Martinus-Yani bak Andreas Rentanubun-Yunus Serang.
“Maryadat itu Ayu (Andreas-Yunus), Ayu itu Maryadat,” ucap Andre.
Editor: Labes Remetwa